Sunday, January 15, 2017

Blog #2 : "Blogging is an Art"


Assalamualaikum...
Mumpung lagi ga banyak kerjaan gw akan sedikit cerita tentang kesan-kesan gw selama gw nulis blog ini. Sejak bulan September 2016 gw mencoba memberanikan diri untuk menulis beberapa artikel tentang sedikit kehidupan gw, artinya sudah 3 bulan gw udah berkecimpung di dunia blog dan menurut gw itu Seru Banget! 

Kenapa gw bilang seru banget? Ada beberapa faktor, antara lain:
1. Blog ini gw gunain untuk cerita tentang hal yang sangat berkesan dan berarti dalam hidup gw.
2. Blog ini menurut gw sederhana, murah dan mudah namun berharga.
3. Blog tidak mempunyai aturan baku jadi kita sangat bebas untuk mengekspresikan diri kita.
4. Referensi sangat banyak jadi modifikasi blog tidak terlalu sulit.
5. Bisa nyimpan foto, video dan klip suara alias komplit.

Ya cukup 5 faktor ini yang bisa buat gw bertahan untuk terus nge-blog sampai saat ini. Dari semua faktor di atas yang menurut gw paling seru adalah yang ke-3 tentang kebebasan kita dalam mengekspresikan diri kita lewat artikel yang kita muat. Jujur aja pas gw mencoba menulis di blog ini awalnya sangat ragu-ragu, karena takut tentang penilaian orang terhadap blog ini cuma pas lagi iseng-iseng nyoba nulis dikit ada temen gw yang bilang kalo penilaian orang tergantung minat mereka jadi ga perlu takut setiap artikel pasti ada yang suka dan ada juga yang kurang suka. Lagian awalnya gw bikin blog ini kan buat menyimpan semua kenangan yang berharga buat gw bukan buat mencari keuntungan. Gw berfikir cukup membuat tulisan yang bagus menurut versi gw sendiri. 

Setelah membuat beberapa artikel malah bikin tambah semangat terus buat blog jadi kaya semua kreatifitas gw tuh dipancing dan semua ingatan gw yang dulu-dulu kaya digali. Begitu dapet ide tulis, begitu ingat sesuatu bisa jadi bahan tulisan juga jadi sangat flexible dan terserah kita, bahasa dan Konten yang digunakan juga suka-suka kita asal tidak mengandung hal-hal yang ga pantes aja. 

Blog vs Vlog

Walaupun di luar sana banyak orang yang berbondong-bondong untuk membuat vlog tentang diri mereka sendiri dan keliatannya seru juga, cuma dengan kondisi sekarang sih sepertinya gw akan terus nge-blog aja karena gw sangat ga pede (percaya diri) kalo di depan kamera jadi mendingan gw cerita aja kaya gini walaupun ga jelas. Blog ini gw bilang masih lebih seru daripada Vlog karena detail dan kompleksnya blog melebihi vlog menurut gw lagi. Gw pernah sih mencoba bikin Vlog dengan modal kamera dari hasil tabungan gw ( Nikmatnya Menabung Part II) cuma kayaknya emang ga cocok sama sifat gw jadi akhirnya gw memutuskan untuk fokus di blog ini dengan berbagai kesibukan gw selama ini. Gw juga punya beberapa pertimbangan tentang blog dan vlog ini, antara lain :

  • Blog ini merupakan wadah yang lengkap dibandingkan vlog seperti bisa memuat gambar, video dan klip suara tentunya kita bisa menulis juga secara terperinci tentang artikel kita sehingga orang bisa lebih paham isi dari artikel yang kita buat.
  • Blog ini lebih flexibel waktu dibanding vlog dalam segi waktu artinya kita dapat mebuat artikel dimanapun dan kapanpun sesuai dengan waktu kosong kita.
  • Isi konten dari blog yang kita buat bisa dari hasil kejadian masa lalu sedangkan vlog buat sekarang langsung upload jadi lebih up to date, selain itu adanya fitur edit di dalam blog jadi kita bisa me-revisi artikel yang sudah kita buat.
Jadi kalo menurut gw Blog merupakan seni yang kompleks, untuk membuat satu artikel aja kita harus memperhatikan beberapa aspek dan proporsi isi konten. Gw sendiri juga lagi belajar bagaimana menyeimbangkan aspek dan proporsi tulisan yang gw muat di artikel dan itu tidak mudah/membutuhkan waktu dan pengalaman. Walaupun seni yang kompleks tetapi menulis di blog adalah kegiatan seru dan mengasyikan.





   

0 komentar:

Post a Comment